Jumat, 21 Desember 2018

Cara Menjawab Panggilan Untuk Layanan Yang Lebih Baik | Konsultan Bisnis Manajemen

KONSULTAN HOTEL & RESTORAN

BERJAYA, +62 813-9864-6177. Cara Menjawab Panggilan Untuk Layanan Yang Lebih Baik.

Program Induksi Karyawan Baru, Program Pelatihan Karyawan Baru, Tujuan Pelayanan Customer, Cara Meningkatkan Pelayanan Kepada Pelanggan, Konsultan Bisnis Jakarta, Konsultan Bisnis Jakarta Barat, Konsultan Bisnis di Jakarta, Konsultan Bisnis Cirebon, Konsultan Bisnis di Depok, Konsultan Bisnis Jakarta Timur.


Meningkatkan Sistem Pelayanan – Kualitas pelayanan adalah elemen kunci pada kesuksesan bisnis. Sayangnya, banyak bisnis berjuang keras untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan mempertahankan pelanggan. Satu saja pengalaman buruk dapat membuat seorang pelanggan meninggalkan bisnis Anda selama bertahun-tahun. Tetapi, jangan putus asa! Ada banyak metode untuk meningkatkan kualitas pelayanan bisnis Anda, mulai dari tujuan pelayanan yang terdefinisikan dan terukur secara jelas dan memotivasi karyawan, sampai memanfaatkan masukan pelanggan dan memperbaharui peralatan bisnis Anda agar dapat melayani pelanggan dengan lebih baik. Apa pun pendekatan yang Anda pilih, kini Anda tidak perlu bergumul lagi untuk meningkatkan kualitas pelayanan bisnis.

Berinvestasilah untuk pelatihan pelayanan, dan bukan sekadar memiliki departemen pengendalian kualitas
Tergantung pada seberapa besar atau kecil bisnis Anda, Anda mungkin sudah memiliki departemen pengendalian kualitas. Departemen ini menelusuri dan mencatat permasalahan kualitas dan pekerjaan. Tetapi, bergantung pada departemen pengendalian kualitas dapat membuat bisnis Anda berada pada kinerja yang buruk, karena departemen ini dapat menunjukkan kepada karyawan Anda bahwa kualitas bukanlah pertimbangan utama dalam bisnis Anda. Jangan lagi bergantung pada departemen ini, namun berinvestasilah dalam pelatihan yang melatih seluruh pekerja di segala tingkat jabatan, yang akan membuat pekerja Anda mengerti bahwa mereka memiliki tanggung jawab untuk memberikan pelayanan yang berkualitas baik, apa pun peran mereka dalam perusahaan.

BACA JUGA : Cara Meningkatkan Produktifitas Karyawan

Temukan “celah” dalam pelatihan pelayanan dalam bisnis atau perusahaan tempat Anda bekerja sekarang. Apakah karyawan mengikuti seminar pelayanan pelanggan daring atau secara tatap muka sebagai bagian dari persyaratan peningkatan kinerja? Aturlah sesi pelatihan yang menyasar masalah atau “celah” kebutuhan tertentu, misalnya cara berinteraksi dengan pelanggan di kasir atau membawakan presentasi pada seorang pelanggan di suatu pertemuan atau rapat.

Sebagai contoh, jika Anda berusaha meningkatkan pelayanan pada bagian kasir, adakan pelatihan yang secara khusus membahas peningkatan pelayanan kasir. Anda dapat membahas cara-cara menyapa pelanggan di kasir, menghubungi pelanggan dengan cepat dan secara pantas, dan memberikan uang kembali atau kartu kredit pelanggan di akhir transaksi. Anda juga dapat menginstruksikan karyawan Anda untuk melakukan reka ulang transaksi, dengan salah satu karyawan berperan sebagai pekerja kasir dan karyawan lain berperan sebagai pelanggan.

Jangan berhenti melatih karyawan meskipun mereka telah melewati beberapa hari atau minggu pertama bekerja. Ajarkan karyawan bahwa selalu ada hal lebih yang dapat mereka lakukan dan pelajari mengenai pekerjaan mereka, bisnis Anda, dan cara melayani pelanggan.

BACA JUGA : Unsur – Unsur Manajemen.Pada Dasarnya

Buatlah program inisiasi karyawan baru
Program ini akan melatih karyawan baru dalam hal kualitas pelayanan saat mereka mulai bekerja. Program ini seharusnya memberikan penjelasan yang jelas kepada karyawan baru Anda mengenai produk, pelayanan, dan strategi inti bisnis perusahaan Anda. Program tersebut juga seharusnya menekankan pendekatan perusahaan Anda terhadap pelanggan dan komitmen untuk memberikan pelayanan pelanggan yang berkualitas unggul.

Program tersebut seharusnya memasukkan gambaran mengenai pendekatan perusahaan Anda serta pelayanannya. Berikan contoh permasalahan pelayanan pelanggan yang pernah terjadi di masa lampau dan/atau masih dihadapi, serta jalan keluar untuk menangani permasalahan ini. Ini akan membantu karyawan baru untuk memahami pendekatan Anda dalam melakukan pelayanan dan cara-carauntuk mengatasi masalah-masalah ini.

Pasangkan karyawan yang berpengalaman dengan seorang karyawan baru. Karyawan yang berpengalaman akan membagikan pengalaman pertamanya dalam mengoperasikan perusahaan Anda dan mengajarkan cara untuk bekerja dengan baik dalam posisi atau peran tertentu. Karyawan yang berpengalaman dapat juga memberikan beberapa saran kepada karyawan baru mengenai pengadaan pelayanan yang berkualitas baik bagi pelanggan.

BACA JUGA : Manfaat Sosial Media Untuk Bisnis

Kaitkan tindakan karyawan Anda pada kinerja bisnis secara keseluruhan
Ini berarti menunjukkan kepada karyawan Anda bahwa hal-hal yang mereka lakukan setiap hari di tempat kerja memiliki dampak yang besar terhadap kepuasan pelanggan dan pencapaian akhir perusahaan. Mengaitkan perilaku individu pada sistem yang lebih besar akan memberikan karyawan Anda perasaan betapa pentingnya mereka memberikan pelayanan yang baik setiap hari.

Salah satu cara untuk melakukannya adalah memberikan tantangan kepada karyawan Anda untuk berkomitmen dalam memberikan pelayanan yang sebaik mungkin kepada pelanggan selama satu bulan. Di akhir bulan, tunjukkan kepada karyawan Anda bukti peningkatan penjualan dan penurunan jumlah keluhan pelanggan.

Beri tahukan kepada karyawan Anda tujuan pelayanan yang berkualitas
Tujuan ini haruslah cukup menantang, tetapi dapat dicapai. Lakukan penelitian terhadap tujuan ini, untuk menunjukkan bahwa pengaturan tertentu dan tujuan yang menantang membawa kinerja karyawan pada tingkat kualitas yang lebih tinggi. Hindari tujuan yang terlalu mudah dan tidak jelas, seperti “melakukan yang terbaik”.
Berfokuslah pada tindakan dan sikap yang spesifik, seperti menyapa pelanggan dengan senyum, membantu pelanggan saat di kamar pas, dan memastikan transaksi di kasir berlangsung dengan cepat dan menyenangkan.



Industri yang kami layani :
>>>> Retail / Ritel : Segala Jenis Toko : Toko Buku, Toko Bangunan, Toko Bakery, Baby Shop, Pet Shop, Toko Roti, Minimarket, Supermarket, Hypermart, Toko Buah, Toko Obat / Apotek, dll.
>>>> Manufacture / Pabrik : Segala Jenis Pabrik : Pabrik Makanan & Minuman, Pabrik Plastik, Pabrik Kertas, dll.
>>>> Service : Hotel, Restoran, Printing, Cafe, FnB, F & B, Laundry, Wedding, Fashion Design, Barber Shop, dll.
>>>> Start Up : Segala Jenis Industri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

New York Bakal Punya Restoran Khusus Acar Goreng | Konsultan Bisnis Manajemen

KONSULTAN HOTEL & RESTORAN BERPENGALAMAN, +62 813-9864-6177.  New York Bakal Punya Restoran Khusus Acar Goreng. Restaurant New York...